Sumber: Dokumentasi ITS Scale
Green Lake City, 20 Maret 2025 – Bulan suci Ramadhan menjadi momen berbagi yang dinanti banyak orang. Dalam semangat kepedulian, ITS Scale menggelar kegiatan Corporate Social Responsibility (CSR) dengan membagikan takjil kepada masyarakat di sekitar Green Lake City. Kegiatan ini diikuti dengan antusias oleh karyawan dan anak magang ITS Scale, yang bersemangat berbagi berkah dengan sesama.
Meski sempat diguyur hujan, semangat para peserta tak surut. Begitu hujan mulai reda, mereka kembali turun ke jalan, menyapa dan membagikan takjil kepada pekerja sekitar seperti, petugas kebersihan, sopir taksi, satpam, hingga pengemudi ojek online. Senyum dan ucapan terima kasih dari para penerima menambah hangatnya suasana sore itu.
Sumber: Dokumentasi ITS Scale
Bagi Naura, salah satu anak magang di ITS Scale, ini adalah pengalaman pertama mengikuti kegiatan sosial di bulan Ramadhan. “Senang banget bisa ikut berbagi langsung dengan masyarakat. Melihat mereka tersenyum saat menerima takjil membuat saya semakin bersyukur dan ingin terus berkontribusi,” ujarnya.
Kegiatan ini menjadi bukti nyata bahwa kebersamaan dan kepedulian dapat mempererat hubungan antara perusahaan dan lingkungan sekitar. Dengan semangat berbagi, ITS Scale berharap dapat terus berkontribusi bagi masyarakat, tidak hanya di bulan Ramadhan, tetapi juga di berbagai kesempatan lainnya.
#ITSBerbagi #RamadanPenuhBerkah #PeduliSesama
Bagi Naura, salah satu anak magang di ITS Scale, ini adalah pengalaman pertama mengikuti kegiatan sosial di bulan Ramadhan. “Senang banget bisa ikut berbagi langsung dengan masyarakat. Melihat mereka tersenyum saat menerima takjil membuat saya semakin bersyukur dan ingin terus berkontribusi,” ujarnya.
Kegiatan ini menjadi bukti nyata bahwa kebersamaan dan kepedulian dapat mempererat hubungan antara perusahaan dan lingkungan sekitar. Dengan semangat berbagi, ITS Scale berharap dapat terus berkontribusi bagi masyarakat, tidak hanya di bulan Ramadhan, tetapi juga di berbagai kesempatan lainnya.
#ITSBerbagi #RamadanPenuhBerkah #PeduliSesama
Sumber: Dokumentasi ITS Scale